
Magister Manajemen Dakwah, Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta mengadakan acara Workshop tentang "Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan Mixed Methods Dalam Penulisan Tesis" pada hari Rabu, 2 November 2022 di Ruang Kelas 302. Lantai 3 Eks Perpustakaan Utama UIN Jakarta, dari pukul 09:00-12:00 WIB. Workshop ini di hadiri oleh Mahasiswa Pascasarjana Magister Manajemen Dakwah, Dekan FDIKOM, Kaprodi MD, serta Sekretaris Prodi MD Muammar Aditya M.Ak dan seluruh staff jajaran FDIKOM yang berhadir.

Adapun dalam acara ini yang bertindak sebagai moderator Dr. Muhammad Zein, MA, kemudian acara dibuka oleh Dekan Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi UIN Jakarta, Suparto, M.Ed, Ph.D, beliau mengatakan bahwa :
Sangat mengapresiasi adanya acara Workshop ini, karena begitu pentingnya pemahaman mahasiswa terhadap penulisan tesis di akhir semester nantinya dan pembelajaran tidak cukup didapatkan pada hari ini saja, mungkin akan diadakan lagi workshop mengenai penulisan tesis ini. Kata sambutan selanjutnya oleh Ketua Prodi Manajemen Dakwah Dr. Hamidullah Mahmud, Lc. MA. Yang mana beliau mengatakan bahwa :
Mahasiswa Magister Manajemen benar-benar harus mengusai metodologi penelitian untuk kepentingan suatu penyelidikan yang sistematis dan terorganisasi pada masalah tertentu yang memerlukan jawaban, baik penelitian itu dilaksanakann dengan metode Kualitatif , kuantitatif maupun mixed methods.

Acara Workshop ini di isi oleh dua narasumber. Untuk metode kuantitatif disampaikan oleh Dr. Muhammad Muflih MA yang jelas menyampaikan bahwa :
Riset Sosial Kuantitatif merupakan penyelidikan suatu gejala sosial yang data analisisnya berupa angka baik dalam bentuk data primer maupun data sekunder.

Kemudian metode kualitatif dan mixed methods disampaikan oleh Dr. Zaqiatul Mardiah M.Hum yang menjelaskan bahwa :
Kualitatif digunakan terutama sebagai sinonim untuk setiap teknik pengumpulan data (seperti wawancara) atau prosedur analisis data (seperti mengkategorikan data) yang menghasilkan atau menggunakan data non numerik. Sedangkan penelitian metode campuran adalah jenis penelitian dimana seorang peneliti menggabungkan unsur-unsur pendekatan penelitian kualitatif dan kuantitatif.
Mahasiswa Magister Manajemen Dakwah sebagai sasaran utama adanya acara tersebut, serta adanya sesi tanya jawab untuk pembelajaran agar mahasiswa lebih paham dan menguasai materi yang dipaparkan. Dan diharapkan juga dengan diadakannya Workshop ini dapat memberikan pemahaman yang mendalam serta kemudahan bagi Mahasiswa Magister Dakwah dalam menyusun tesis di akhir semester nantinya.

Acara berlangsung dengan lancar serta di akhiri dengan sesi foto bersama dengan para narasumber dan seluruh staff jajaran FDIKOM. Dengan Workshop ini adanya harapan bisa diadakan acara Workshop season 2 tentang penelitian kualitatif dan kuantitatif serta mixed methods guna memperdalam keilmuan mengenai penulisan dalam tesis.