Anugerah Prestasi Mahasiswa Tahun 2022 : Apresiasi Buat Mahasiswa
Anugerah Prestasi Mahasiswa Tahun 2022 : Apresiasi Buat Mahasiswa
[caption id="attachment_8383" align="alignnone" width="300"] (DNK TV/Muhammad Ridho)[/caption]   Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (Fdikom) UIN Jakarta memberikan apresiasi kepada mahasiswa yang berprestasi pada Jumat (8/8) di Ruang Teater lantai 2 Fdikom UIN Jakarta.   Beberapa agenda dalam kegiatan ini yaitu, penayangan video produksi karya mahasiswa Fdikom, pembacaan SK Mahasiswa Berprestasi oleh Dekan 3 Fdikom, dan Sambutan Dekan 1 Fdikom.   “Ini merupakan satu bukti bahwa fakultas concern pada pembinaan teman-teman mahasiswa dalam bidang akademik ataupun non akademik, yang Alhamdulillah tadi kita berikan apresiasi dalam bentuk anugerah,” jelas Cecep Castrawijaya selaku Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan Fdikom UIN Jakarta.   Selain itu, kegiatan ini juga merupakan realisasi dari Forum Dekanat Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi PTKIN di seluruh Indonesia yang membentuk satu forum dan kegiatan. Ajang silaturahmi ini dikembangkan dalam bentuk adanya kolaborasi untuk melaksanakan lomba-lomba dalam tingkat nasional.   Cabang lomba yang diselenggarakan antara lain, lomba Dakwah Bahasa Inggris, yang mana UIN Jakarta menjadi tuan rumah pada cabang lomba tersebut. Kemudian ada lomba Dakwah Bahasa Arab, Karya Ilmiah, Film Pendek, Fotografi, Tilawah, dan Tahfizh. Masing-masing dari cabang lomba ini diadakan di beberapa UIN di Indonesia.   Fdikom UIN Jakarta sendiri memberikan apresiasi kepada 14 mahasiswa yang berhasil meraih juara dari beberapa cabang lomba.   “LSO di bawah naungan fakultas menjadi wadah bagaimana mengasah minat dan bakat teman-teman mahasiswa sehingga dia akan bisa memberikan motivasi untuk berpartisipasi di ajang lomba-lomba baik itu nasional maupun internasional,” lanjut Cecep Castrawijaya. [caption id="attachment_8384" align="alignnone" width="300"] (DNK TV/Muhammad Ridho)[/caption] Kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi bukti agar para mahasiswa selalu meningkatkan kreativitasnya, dan semakin memotivasi mahasiswa untuk terus berprestasi baik dalam tingkat nasional maupun internasional.   “Kita harus cinta sama hobi kita sendiri. Cinta itu yang menimbulkan prestasi. Jadi misalnya hobi kita, kita cintai, dan karena cinta itu kita belajar terus, kita gali hobi kita terus dan itulah yang menimbulkan prestasi,” ungkap Risa Alifia selaku mahasiswa berprestasi Juara 2 Tilawah Al-Qur’an tingkat nasional.   Agenda pemberian apresiasi kepada mahasiswa berprestasi ini memberikan kesan yang baik kepada mahasiswa itu sendiri.   “Fakultas Dakwah itu terkenal dengan pemberian apresiasi kepada mahasiswanya yang benar-benar apresiasi luar biasa untuk mahasiswanya,” lanjut Risa Reporter Syakirah Litha Azizah;  Editor Muhammad Muklas dan Ahmad Haetami  Berita ini sudah naik tayang di web dnktv.ac.id